Menhub: Jangan lupa mampir di rest area Tol Trans Jawa

Menhub RI, Budi Karya Sumadi (foto:net)

JAKARTA – Usai diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), Jalan Tol Trans Jawa sudah dibuka untuk umum. Jalan tol yang menghubungkan Jakarta-Surabaya ini memiliki rest area di beberapa tempat. Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengingatkan masyarakat untuk tidak lupa mampir dan menikmati sederet kuliner di rest area.

Baginya, kuliner yang ditawarkan sangat membanggakan karena milik UMKM dan rasa yang ditawarkan sangat enak. “Kuliner daerah itu enak sekali. Dengan mereka berhenti, mereka makan-makanan kearifan lokal, ini membangkitkan ekonomi daerah,” ujarnya usai melepas pemudik gratis Natal dan Tahun Baru 2019 di Jakarta, Sabtu (22/12/2018).

Adapun pemudik gratis yang melewati jalur Tol Trans Jawa ini sudah diberikan buku peta kuliner Trans Jawa yang digunakan sebagai panduan bagi pengendara yang melewati jalan tol sepanjang 760 kilometer ini.

Pada acara peresmian Kamis 20 Desember 2018, Presiden Jokowi sudah menekankan bahwa rest area di sepanjang jalur tol Trans Jawa digunakan untuk para pelaku UMKM yang merupakan unggulan daerah-daerah yang dilalui oleh jalan tol tersebut.

“Ini sudah konsep sejak awal dibangunnya tol ini. Saya sudah sampaikan kepada Menteri BUMN, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, arahnya adalah rest area digunakan untuk usaha-usaha mikro, kecil dan menengah yang merupakan unggulannya daerah tersebut,” kata Presiden. (okz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *