Persiraga Sital Menang dari Pestol Lantik

SINABANG – Kesebelasan Tim Bola Voli Persiraga Desa Sital di set pertama menang dari rivalnya Tim Bola Voli Pestol Desa Lantik dengan Skor 25 – 23, di Lapangan Bola Voli Desa Salur Kecamatan Teupah Barat, Simeulue, Sabtu (13/7/2019).

Sementara di set kedua, Tim Bola Voli dari Pestol Desa Lantik berhasil menyamakan kedudukan Skor 25 – 21. Sedangkan di babak ke tiga yang merupakan babak penentuan akhir pada babak penyisihan ini, Tim Persiraga Desa Sital dengan kerjasama yang baik pemain berhasil menyudahi permainan dengan Skor 25-23

Bacaan Lainnya

Turnamen Bola Voli yang digelar Ikatan Pemuda, Pelajar dan Mahasiswa Teupah Barat (IPPEMTAB) Cup III tahun 2019 itu memasuki hari Kedelapan. (URS)