Wakil Ketua DPRA Safaruddin Bantu Puskiyai Aceh

Wakil Ketua DPRA Safaruddin Bantu Puskiyai Aceh
Foto: analisisnews.com/agus s BANTUAN: Wakil Ketua DPRA Safaruddin memberikan bantuan sembako dan material serta uang tunai kepada Abu Dayah Manyang Puskiyai Aceh Tgk H Farmadi ZA MSc saat meninjau lokasi kebakaran di Dayah setempat, Selasa (30/8/2022)

BLANGPIDIE-Wakil Ketua DPRA, Safaruddin SSos MSP, Selasa (30/8/2022) sore, mengunjungi Dayah Manyang Puskiyai Aceh yang berlokasi di kawasan Dusun Alue Trienggadeng, Desa Kaye Aceh, Kecamatan Lembah Sabil, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya). Dalam kunjungannya, Safaruddin didampingi Ketua DPC Gerindra Abdya, Roni Guswandi dan pengurus lainnya memberikan bantuan musibah kebakaran yang meratakan empat unit rumah semi permanen di Puskiyai Aceh pada tanggal 8 Agustus 2022 lalu sekira pukul 01.00 WIB tengah malam. Selain memberikan bantuan berupa sembako, material bangunan dan uang tunai, dia  juga menyantuni 67 anak yatim se Kecamatan Lembah Sabil di Dayah Manyang Puskiyai Aceh.

Wakil Ketua DPRA, Safaruddin SSos MSP dalam kesempatan itu meminta maaf kepada Abu Dayah Manyang Puskiyai Aceh Tgk H Farmadi ZA MSc, karena baru berkesempatan berkunjung ke dayah yang posisinya persis di pinggir bantaran sungai Krueng Baru perbatasan Kabupaten Abdya dan Aceh Selatan.

“Kunjungan ini yang pertama ke Puskiyai setelah dua tahun lebih menjabat sebagai Wakil Ketua DPR Aceh. Padahal Abu Farmadi ini sudah sangat dikenal baik tingkat nasional maupun internasional. Alhamdulillah dengan izin Allah SWT, saya bisa sampai juga ke dayah kebanggaan kita ini,” ujarnya.

Dia juga meminta Abu Dayah manyang untuk senantiasa mendoakan dirinya dan keluarga agar selalu diberi kesehatan dan dilancarkan dalam segala urusan. Putra asli Susoh ini juga menitip salam dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto

“Saya sempat berobat mata setelah sempat divonis buta. Alhamdulillah, dengan izin Allah SWT mata saya sudah sembuh total dan ini menandakan kalau saya mesti terus berbuat untuk ummat termasuk bangsa dan Negara. Mari sama-sama kita doakan pak Prabowo diberikan kesehatan agar sukses untuk menjadi Presiden Republik Indonesia kedepan nanti,” tandasnya.

Usai membacakan doa, Abu Dayah Manyang Puskiyai Aceh Tgk H Farmadi ZA MSc secara singkat mengucapkan terimakasih kepada Wakil Ketua DPRA Safaruddin yang telah berkenan mengunjungi Dayah Manyang.

“Terimakasih sudah berkunjung, semoga adinda Safaruddin diberikan rizki seluas-luasnya agar dapat membantu masyarakat yang sedang mengalami kesulitan,” imbuhnya.

Dikesempatan yang sama, Abu Farmadi mengajak Safaruddin dan rombongan untuk meninjau lokasi kebakaran juga musibah longsor yang sekitar dua hari yang lalu melanda kawasan Puskiyai. Turut hadir dalam kesempatan itu Camat Lembah Sabil Salman SKM dan Camat Manggeng Hamdani SP juga Keuchik Ladang Tuha II Mukhlis.(ag)