Tingkatkan SDM, Pemko Jalin MoU Dengan USCND Dan LP3I

LANGSA – Pemerintah kota Langsa menjalin kerjasama di bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dengan Universitas Sains Cut Nyak Dhien (USCND) dan Polteknik LP3I Kampus Langsa, Rabu (28/8/24).

Nota kesepahaman Kerjasama tersebut di tandatangani Pj Walikota Langsa DR. (C) Syaridin, S.Pd., M.Pd bersama Rektor Universitas Sains Cut Nyak Dhien, Dr. Saiman, M.Pd dan Kepala Kampus Politeknik LP3I Kampus Langsa, Zulkifli, SE., MM di Aula Rapat Walikota Langsa, Rabu. (28/8/24).

Kemudian, turut disaksikan Asisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh dan Kesra Setda Kota Langsa, Suriyatno AP., M.AP, Asisten Administrasi Umum Setda Kota Langsa, Junaidi SKM., M.Kes dan Staf Ahli Bidang Pemerintah, Hukum dan Politik Setda Kota Langsa, Siti Zuriah, SH.

Syaridin mengatakan, keberadaan perguruan tinggi di kota Langsa telah menjadikan Langsa sebagai kota jasa, terutama jasa di bidang pendidikan sementara untuk Indeks Pembangunan Masyarakat (IMP) Langsa berada diposisi kedua setelah kota Banda Aceh.

“Indeks Pembangunan Masyarakat (IMP) merupakan tolak ukur kinerja pembangunan salah dibilang pendidikan termasuk kerjasama hari ini antara Pemko Langsa, Universitas Sains Cut Nyak Dhien dan Politeknik LP3I,” jelasnya.

Pasca lahirnya MoU dengan kedua perguruan tinggi tersebut, maka setiap Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) maupun unit kerja dibawah naungan Pemko Langsa sudah dapat melakukan kerjasama sebagaimana mestinya sesuai aturan yang berlaku.

“MoU kerjasama kita hari ini sebagai landasan hukum. Selanjutnya, dilanjutkan perjanjian kerja sama dengan masing-masing bagian atau dinas yang sesuai untuk kerjasama,” kata Syaridin.((NJ)