Jelang HUT RI ke.80 ASN gotroy Di Monumen Samudera Pasai

Aceh Utara- Pemerintah Kabupaten Utara mengerahkan seluruh ASN dilingkungan Pemkab setempat melaksanakan gotong royong membersihkan Monumen Islam Samudera Pasai di Gampong Beuringin Kecamatan Samudera, Rabu, 13 Agustus 2025.

 

Kegiatan tersebut bagian dari merespon surat Bupati Aceh Utara H. Ismail A. jalil,SE.MM sebelumnya agar ASN ,pejabat dilingkungan Pemkab Aceh Utara tergugah untuk bergotongroyong membersihkan lingkungan Monumen Islam Samudera Pasai.

 

 Ratusan abdi negaran terdiri dari ASN ,TNI dan Polri tumpah ruah di komplek monumen samudera pasai membersihkan monumen sejak pagi hari, dimana lokasi tersebut selama ini udah ditumbuhi ilalang.

 

Kepala Dinas Kepemudaan ,olahraga dan pariwisata ,M.Nasir mengatakan kegiatan Gotong royong ini dalam rangka menyambut HUT RI ke 80,hari perdamaian Aceh dan Even Perkusi Aceh pada 22 Agustus.

 

Untuk kelancaran gotroy Dinas Teknis seperti PUPR Menggunakan alat berat untuk mbersihkan lingkungan Monumen, DLHK mengerahkan truk pengangkut sampah dan BPBD juga mengerahkan satu unit Damkar untuk membersihkan lantai monumen.

 

 M. Nasir mengaku bahwa gotroy hari ini untuk persiapan even perkusi dan melestarikan zona bersejarah, even perkusi 22 Agustus sudah direncakan dengan matang insyaallah kita sukseskan.

 

Dikakatan bukan hanya Monumen Islam Samudera Pasai yang dibersihkan,  Makam Raja Pasai Malikussaleh dan makam Ratu Nahrasiyah juga akan dibersihkan bersama ASN, dan TNI polri.

 

Bupati Aceh Utara dalam suratnya tertanggal 11 Agustus meminta kepada Kepala OPD untuk  mengikuti sertakan para stafnya pada gotrol  bersama.(MZ).