Wabup Abdya Apresiasi Kerja Keras Relawan PMI

ABDYA-Wakil Bupati Aceh Barat Daya (Wabup Abdya), Zaman Akli SSos MM mengapresiasi kerja keras relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Abdya yang selama ini telah banyak membantu masyarakat. Hal itu disampaikannya dalam kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) PMI ke 80 yang berlangsung di Kantor PMI setempat, Rabu (17/9/2025).

“Apresiasi kepada seluruh relawan PMI Abdya yang telah menunjukan dedikasi luar biasa dalam mengabdi untuk kemanusiaan, tanpa pamrih dan tanpa membeda-bedakan lapisan masyarakat. Semangat itulah yang membuat PMI sampai saat ini selalu dekat di hati masyarakat,” ujarnya dihadapan unsur Forkompimkab, jajaran pengurus dan relawan PMI Abdya serta unsur terkait lainnya.

Hingga saat ini para relawan PMI Abdya masih setia bergerak membantu sesama tanpa mengeluh, bahkan ketika kemampuan finansial sangat terbatas. Yakinlah, amal dan bantuan yang tulus itu tidak akan pernah hilang, tetapi akan selalu dicatat sebagai amal jariyah.

Ditambahkan, dalam semangat perubahan zaman, PMI juga dituntut untuk terus berinovasi. Pemkab Abdya mendorong agar PMI mengembangkan sistem perekrutan dan pelayanan donor darah dengan memanfaatkan aplikasi-aplikasi digital yang sudah tersedia saat ini. Hal ini akan memudahkan masyarakat dalam menghubungi PMI, sehingga kebutuhan darah dapat terpenuhi dengan cepat dan tepat.
Selain itu, PMI harus terus mencetak kader-kader baru secara sistematis. Tentunya PMI membutuhkan relawan dengan integritas tinggi, berjiwa kemanusiaan, dan memiliki kemampuan yang memadai, agar pelayanan kemanusiaan ini bisa terus berlanjut lintas generasi.

Dia juga memberikan apresiasi yang mendalam atas program donor darah yang terus dijalankan, baik melalui kegiatan donor massal maupun donor mandiri oleh relawan PMI. Karena dia yakin, setetes darah yang diberikan dengan ikhlas mampu menyelamatkan nyawa manusia. Inilah bentuk nyata dari pengabdian tanpa batas.
Demikian pula dengan kegiatan Palang Merah Remaja (PMR) yang sudah berjalan baik di sekolah-sekolah. Dia berharap kegiatan ini terus ditingkatkan dengan menjalin kerja sama erat bersama Dinas Pendidikan.

“80 tahun adalah usia yang panjang, yang telah membuktikan eksistensi PMI sebagai garda terdepan kemanusiaan. Di Abdya, PMI telah menjadi bagian penting dalam membantu masyarakat di saat suka maupun duka. Oleh karena itu, mari kita jadikan momentum ulang tahun ini sebagai pemacu semangat untuk semakin menebarkan kebaikan, memperkuat solidaritas, serta mempererat kebersamaan,” imbuhnya. (ag)